PENGARUH E-SERVICE QUALITY DAN RELATIONSHIP MARKETING TERHADAP CONSUMER TRUST PADA SOCIOLLA
(1) Universitas Telkom Bandung
(2) Universitas Telkom Bandung
(*) Corresponding Author
Abstract
Abstrak
Di Indonesia, teknologi dan informasi sudah berkembang semakin pesat, terlebih saat ini teknologi memiliki peran yang cukup besar bagi jutaan masyarakat di Indonesia, yaitu membantu setiap aktivitas masyarakat terutama dalam hal pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Berkembangnya teknologi juga berpengaruh terhadap perubahan pola berbelanja konsumen. Akibatnya terjadi pergeseran tren dari berbelanja konvensional (offline) ke belanja secara digital (online) dan didukung juga dengan pengguna internet di Indonesia yang semakin meningkat. Dengan adanya hal tersebut, maka muncul berbagai macam kategori perdagangan-perdagangan elektronik, misalnya pada toko online bidang kecantikan (kosmetik). Tak hanya itu, Industri kosmetik dan perawatan kecantikan memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap pertumbuhan perekonomian Indonesia. Penelitian ini dilakukan untuk menggambarkan bagaimana pengaruh E-service Quality dan Relationship Marketing terhadap Consumer Trust pada Sociolla di Indonesia. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner dengan analisis kuantitatif. Sampel yang diambil berjumlah 100 responden dengan teknik non-probability sampling berjenis purposive sampling. Sedangkan alat analisis dengan bantuan SPSS versi 24 dengan uji Analisis Regresi Berganda. Berdasarkan hasil olahan SPSS 24 dari analisis deskriptif disimpulkan variabel E-service Quality dan Relationship Marketing berada diposisi cukup baik. Sedangkan untuk Consumer Trust berada pada kategori baik. Hasil analisis linear berganda menyatakan pula E-service Quality dan Relationship Marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Consumer Trust Sociolla baik secara parsial maupun simultan. Sedangkan hasil uji koefisien determinasi diperoleh nilai sebesar 73,61%. Hasil tersebut menyatakan pengaruh E-service Quality dan Relationship Marketing terhadap Consumer Trust Sociolla sebesar 73,61%, dan sisanya 26,39% merupakan variabel diluar penelitian ini.
Kata Kunci: E-service Quality, Relationship Marketing, Consumer Trust
Full Text:
UntitledReferences
DAFTAR PUSTAKA
Gatha, L. (2019). Female Daily. Diunduh pada November 19, 2019, dari https://forum.femaledaily.com/showthread.php?18691-Sociolla-com.
Kemenperin. (2018). Data Statistik. Diunduh pada November 20, 2019, dari https://kemenperin.go.id/artikel/.
Kotler, P. &. (2014). Dalam Principle of Marketing (hal. 34). New Jersey: Pearson Prentice.
Nindi Atma., K. &. (2018). Pengaruh Corporate Image dan Relationship Marketing terhadap Trust serta Dampaknya pada Loyalty (Survei pada Seller Anggota Top Community Tokopedia). Jurnal Administrasi Bisnis, 145-154.
Novinda, G. &. (2017). Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Websites terhadap Kepuasan Kepercayaan dan Niat Beli Pembelian Kembali. Diponegoro Journal of Mangement, 1-10.
Priansa. (2017). Dalam Komunikasi Pemasaran Terpadu (hal. 124). Bandung: CV. Pustaka Setia.
Sohail, S. (2012). The Antecedents of Relationsgip Marketing and Customer Loyalty : A Conceptual Framework to determine Outcomes. International Conference on Economics, Bsiness Innovation, 38, 236-240.
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: PT Alfabet.
Ting Soo Ong., A. M. (2016). E-Service Quality, E-Satisfaction and E-Loyalty of Online Shoppers in Business to Consumer Market. Faculty of Management, University Teknologi Malaysia.
Tjiptono, F. (2014). Pemasaran Jasa. Yogyakarta : Penerbit Andi.
Velnampy, T. &. (2012). Customer Relationship Marketing and Customer Satisfaction : A Study on Mobile Service Providing Companies in Sri Lanka. Global Journal of Management and Business Research.
Wisnumurti Ratnasi., &. E. (2015). Pengaruh Harga, Kualitas Pelayanan, dan Persepsi Risiko terhadap Keputusan Pembelian Pakaian Atasan Wanita yang Dijual secara Online melalui Grup BlackBerry Messenger (Study Pada Girls Outfit Project Shop). Jurnal Pendidikan Tata Niaga.
Zeithaml, V. A. (2002). Service Quality Delivery Through Websites. Journal of The Academy of Marketing Science.
DOI: https://doi.org/10.36587/probank.v5i1.571
Article Metrics
Abstract views: 1602 | Untitled views: 1210Refbacks
- There are currently no refbacks.
© ProBank: Jurnal Ekonomi dan Perbankan | View Probank Stats |